“Politik Tanpa Mahar” DPD Nasdem Tanah Datar Buka Kesempatan Masyarakat Berpartisipasi pada Pilkada 2024
Tanah Datar – Partai Nasdem Kab. Tanah Datar gelar konferensi pers pengumuman resmi tahapan pendaftaran dan verifikasi Bakal Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah untuk Pilkada 2024 di Kantor DPD Nasdem Tanah Datar. Kegiatan ini dihadiri oleh Richi Aprian, Wakil Bupati Tanah Datar sekaligus Ketua DPD Nasdem Tanah Datar, Asrul Nurhasan, Ketua Dewan Pakar DPD Nasdem Tanah Datar, Adrijinil Simabura, Sekretaris DPD Nasdem Tanah Datar, serta tokoh-tokoh partai Nasdem lainnya.
Richi Aprian dalam sambutannya mengatakan, “Sehubungan dengan surat dari DPP Nasdem dengan nomor 24-SI/DPP-Nasdem/IV/2024 perihal petunjuk teknis Pilkada 2024 yang ditindaklanjuti dalam rapat DPW Nasdem Sumbar pada 29 April 2024 tentang tata cara penjaringan, verifikasi, dan penetapan bakal calon kepala daerah dan atau wakil kepala daerah tahun 2024. Berdasarkan ini, DPD, DPW, DPP Partai Nasdem membuka pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi di Kantor DPD, DPW, DPP Partai Nasdem pada 1 s.d 7 Mei 2024″.
Lebih lanjut, Ketua DPD Nasdem Tanah Datar tersebut menyampaikan, “Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kabupaten Tanah Datar akan kami buka mulai 1 sampai 7 Mei 2024 dari jam 09.00 hingga 16.00 WIB di kantor DPD Nasdem Tanah Datar. Balon dapat mengambil formulir secara langsung di DPD Nasdem Tanah Datar maupun DPW dan DPP Partai Nasdem dan pengembalian formulir sesuai dengan persyaratan administrasi sebelum batas waktu pada 7 Mei 2024 pukul 16.00 WIB”.
Tahap pendaftaran akan dilanjutkan tahapan verifikasi dokumen persyaratan Balon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang ditentukan dalam rapat pleno DPD Partai Nasdem Kabupaten/Kota untuk selanjutnya ditindaklanjuti oleh DPW Nasdem Sumbar dalam rapat pleno.
Richi Aprian juga menyinggung tentang survei Calon Kepala Daerah, “Kami sedang menunggu petunjuk lebih lanjut dari DPP Nasdem mengenai pelaksanaan survei yang akan dilakukan oleh sembilan lembaga survei yang telah ditentukan oleh Bappilu.”
Terakhir Ketua DPD Nasdem Tanah Datar menyatakan komitmen Partai Nasdem yang menerapkan prinsip “Politik Tanpa Mahar” dimana setiap Balon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang mendaftar tidak dipungut biaya dan mengajak seluruh masyarakat yang ingin berpatisipasi dalam Pilkada Kab. Tanah Datar tahun 2024 melalui DPD Nasdem Tanah Datar.