BeritaDaerahHiburan

Istano Basa Pagaruyung Jadi Destinasi Favorit Selama Lebaran, Dikunjungi Lebih dari 7.000 Wisatawan dalam Dua Hari

Tanah Datar — Istano Basa Pagaruyung menjadi wisata favorit masyarakat dan perantau selama musim lebaran. Dalam dua hari saja, situs bersejarah ini telah dikunjungi oleh sebanyak 7.085 orang, baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Peningkatan jumlah wisatawan tidak luput dari peran pemerintah dalam penyediaan fasilitas bagi wisatawan salah satunya penyediaan jalur khusus khusus bagi wisatawan disabilitas yang mencakup jalur khusus di sepanjang area wisata sehingga memudahkan pengunjung menggunakan kursi roda, serta papan informasi yang lebih inklusif.

Selain infrastruktur yang mendukung, kegiatan interaktif seperti mencoba pakaian adat Minangkabau juga menjadi daya tarik utama. “Ini adalah pengalaman yang sangat berharga,” ujar Rina, salah satu pengunjung dari Jakarta. “Tidak hanya bisa melihat, tapi kami juga diberi kesempatan untuk mengenakan pakaian adat dan itu menambah pengalaman autentik kami,” tambahnya.

Wisata kuliner juga turut andil dalam menarik minat wisatawan. Berbagai macam sajian lokal seperti sate padang serta stan-stan yang menjual oleh-oleh khas Pagaruyung yang memperkenalkan kerajinan tangan tradisional kepada pengunjung.

Reni salah satu pemandu wisata di Istano Basa Pagaruyung menyampaikan peningkatan wisatawan yang selalu terjadi pada setiap momen lebaran menunjukkan tingginnya antuasia masyarakat khususnya perantau yang berlebaran di kampung halaman terhadap budaya Minangkabau dan berharap lebih banyak lagi wisatawan yang tertarik untuk menikmati keindahan dan keunikan budaya Minangkabau.