BencanaBeritaDaerahEkonomiSosbud

Pendemo Korban Gemba Kajai Kembali Beraksi di Depan Kantor Bupati Pasaman Barat

Ratusan korban gempa Nagari Kajai Kecamatan Talamau Kabupaten Pasaman Barat Sumbar, kembali melakukan demontrasi ke depan kantor Bupati Pasaman Barat Sumatera Barat, Senin (4/9/2023).

Hampir 2  tahun bantuan dana gempa mereka tak kunjung cair, maka para pendemo meminta Bupati Pasaman Barat mencairkan dana gempa yang diberikan pemerintah pusat. Pendemo datang ke kantor bupati akan bertahan hingga 30 September 2023. Mashendy koordinator pengunjukrasa meminta Bupati Hamsuardi mencairkan dana gempa masyarakat baik yang rusak berat, sedang dan rusak ringan. 

Adapun tuntuan demo masyarakat Kajai yang ditulis dengan baliho,  adalah pertama tidak akan pulang sebelum ada rekomendasi pencairan dana pusat. Kedua, tidak pulang sebelum Surat Keputusan (SK) usulan dikirimkan pemerintah pusat. Ketiga tidak pulang sebelum uang rusak sedang Rp20 juta dari provinsi dicairkan. Keempat kenapa keputusan tanggal 9 Maret 2023 yang dijanjikan pemerintah daerah tak kunjung diselesaikan.

“Jika dana gempa warga belum juga kunjung dicairkan maka kami akan berdemo selama satu bulan dan bermalam di halaman kantor bupati ini,” kata Mas Hendi. 

Terlihat masyarakat telah membawa perbekalan untuk berunjukrasa di halaman kantor Bupati Pasaman Barat sampai mereka bertemu dengan bupati.

Menyambut kedatangan warga Kajai berdemo terlihat pasukan dari Polres Pasaman Barat, Satpol PP Pemda Pasaman Barat. 

Sementara yang menyambut para pengunjukrasa adalah Kepala Badan Kesbangpol Devi Irawan, Asisten III Raf’an, dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Pasaman Barat. Tapi mereka belum memberikan penjelasan kepada pengunjuk rasa. 

Seperti diketahui bahwa korban  gempa  Kajai menerima bantuan dari pemerintah pusat, rusak berat Rp50 juta, rusak sedang Rp20 juta, dan rusak ringan Rp15 juta. Tapi belum semuanya terealisasi kepada masyarakat. 

Gempa Kajai Pasaman Barat terjadi 25 Februari 2022 lalu yang telah memporak-porandakan rumah penduduk di Nagari Kajai dan sekitarnya.